Selamat Pagi,
Tidak banyak perubahan dalam portofolio selama bulan Maret. Saya lebih banyak melakukan hal-hal lain yang tidak berkaitan dengan pasar modal. Alasannya simple : cash sudah habis dan saham-saham yang saya pegang belum mencapai target untuk take profit.
SSIA, TAXI, AISA, dan WINS masih menghiasi portofolio. Tidak ada kejadian-kejadian aneh selama bulan Maret kecuali kenaikan TAXI yang cukup drastis. TAXI sudah mencapai target valuasi saya di sekitar 960-1000. Sekarang tinggal memutuskan : take profit atau follow the trend :)
WINS tidak melakukan gerakan sesuai yang saya harapkan. Karena bukan berdasarkan analisis saya pribadi, pada bulan April mungkin akan saya evaluasi ulang, apakah tetap hold atau saya mencari saham lain.
Kabar baik lain : GJTL ternyata sudah mulai naik hingga mencapai 2500an.... Sayangnya saya sudah mengeluarkan GJTL karena memang gerakannya yang cukup lambat dan tidak sesuai karakter.
Ok. kira-kira itu saja. Portofolio tidak tumbuh signifikan, hanya 1.38%.... Jauh jika dibandingkan dengan pelaku-pelaku pasar lainnya. Tapi, karena saya yang tidak banyak memantau bursa dan tidak memperdalam ilmu saya, saya sudah cukup bersyukur atas unrealized profit tambahan sebesar itu.
Semoga bulan April masih menjadi bulan yang baik dan bersahabat bagi pasar modal kita.
Selamat Paskah bagi yang merayakan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar